Senin, 14 Agustus 2017

Yamaha byson spec perkotaan ala RAT torsi dan tenaga IMBANG







2 Votes


Alhamdulillah..
image
Mas Anto lagi seting diatas Dyno
Ternyata benar hadits rasulullah ketika beliau bersabda, “barang siapa ingin dibentangkan pintu rejeki untuknya dan dipanjangkan umurnya hendaknya ia menyambung silaturahmi”. Oleh karena nya di web ini pun kita niatnya adalah menambah silaturahmi. Ehhh… lha kok ternyata terhubung oleh teman di jaman sekolah dulu. Teman yang juga suka balapan ini datang ke bengkel mengantarkan adiknya mr.H untuk bore up motor byson nya. Pokonya enak dibuat stop and go serta dipake kuliah.
image
bore up byson piston hispeed
Maka ubahan langsung dilakukan, piston standar digusur oleh piston khusus kecepatan tinggi berdiameter 70mm, alias sebesar milik kakaknya, yamaha Scorpio. Maka kubikasi silinder yang baru didapat di angka 223cc. Berotot seperti seharusnya, bukan cuma cover body nya yang tampak kekar. Mantap!!
Maka head silinder lantas dirubah ulang konfigurasi katup memakai 33/28. Porting masuk dan buang dibentuk ulang. Seperti biasa patokannya adalah diameter klep ex kalau untuk perkotaan. Alias lubang intake ketemu 28mm, lubang exhaust 28mm juga. Setingan ini pasti bisa enak dibuat buka tutup gas. Buka sitik jusss…
image
Kompresi ditata hingga ketemu 11.6 : 1 cukupan untuk membakar bahan bakar pertamax. Maka ketika bahan bakar udah pakai pertamax , pengapian butuh dimajukan 2 derajat. Caranya? Pasang aja cdi brt powermax, saran Anto RAT memberi solusi cerdas daripada ngelas / menggerinda tonjolan magnit. Lebih beresiko kalo gerindanya terbang wkwkwk kan lebih enak nyolokin cdi.
image
Oleh Anto, noken as di profil ulang durasi dimainkan buka tutup cepat, lift ditinggikan 1.5mm. Sayangnya pir katup belum diganti racing. Jadi ga bisa berekaperiment lift dan durasi lebih lebar lagi. Maka karburator dipilih pakai pe28 dengan kombinasi jet 48/130 untuk mendukung asupan hingga 8500 rpm. Eh ternyata ketika di dyno tenaganya ketemu pas dipuncak 8500 rpm, wah kebetulan sesuai dengan hitungan. Kampas kopling juga pakai scorpio, pir kopling ninja 150 rr. Anti selip kaya celana dalam … wkkwkwkw
image
Sayangnya ketika di dyno ini kbalpot masih menggunakan nob1 untuk tipe standar, jadi ga matching dengan kapasitas mesin yang baru. Kalau dibelikan rx8, uugghhh pasti kompresi bisa dinaikkan lagi tanpa takut ngempett atau ngedenn larinya.. bisa lebih gede 3-4 dk hummmm … tapi kan yang penting persaudaraannya dan…

TETAP SEHAT !! TETAP SEMANGAT !! JALIN PERSAUDARAAN DALAM MODIFIKASI

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

PERAWATAN BERKALA 10.000 KM DAIHATSU XENIA

PERAWATAN BERKALA 10.000 KM DAIHATSU XENIA A.   Landasan Teori 1.1 Pengertian Perawatan Berkala Di dalam masyarakat, terda...